rangkuman bab 1-2 TIK

Bab 1, MENGENAL INTERNET

Arti : Internet (interconnect network) berarti jaringan yang saling terhubung .

Peranan :

a. sumber data dan informasi
b. sarana pertukaran data dan informasi

Sejarah :

*1960, Departemen Pertahanan Amerika Serikat yg khawatir dg kemungkinan perang nuklir melakukan penelitian utk menghubungkan komputer-komputer agr bsa berkomunikasi dlm satu instalasi.

*1962, dimulai ARPA (Advanced Research Project Agency)-> Joseph Lickider

*1965, Larry Robert & Thomas Marill membuat koneksi Wide Area Network

*1966, Bob taylor menerima bantuan dri univ di AS, 3 tahun kemudian jadilah jaringan ARPANET-1990 ditutup

*1971, protokol Telnet selesai oleh The Network Working Group

*1973, pengembangan protocol TCP/IP

*1986, internet tersebar scr umum

*1993, dikembangkan aplikasi brosing->mosaic

*1995, 25 juta org telah menjadi pengguna

Aplikasi :

i. World Wide Web (www) -> format HyperText Markup Language (HTML)

ii. Electronic Mail (E-mail)-> sarana komunikasi surat (gambar, file dokumen dll) berbentuk elektronik

iii. Mailing list (milis)-> sarana diskusi & tukar info dlm 1 kelompok melalui

E-mail.

iv. Internet Relay Chat-> chatting, komunikasi langsung jawab karena pihak yang chatting biasanya sedang sama-sama online

v. Newsgroup, File transfer Protocol, Telnet, Gopher, Ping dsb

Pemanfaatan dlm bisnis :

a. E-Commerce (Electronic Commerce), perdagangan scr elektronik dg memanfaatkan telekomunikasi

b. Internet Banking, aktivitas perbankan di rumah, kantor dsb melalui internet

c. Belajar jarak jauh, cara belajar mandiri dengan pengiriman bahan-bahan maupun tugas berupa kaset, buku, video utk dipelajari.

d. Keamanan data transaksi internet, penjaminan layanan dengan keamanan data yang aman dan sesuai

Bab 2, JARINGAN KOMP & KOMUNIKASI DATA

Untuk kelancaran dan efisiensi, komputer-komputer dihubungkan satu sama lain yng disebut dengan jaringan komputer yang di dalamnya terdapat :

> komputer client dan,

> komputer server yang berfungsi melayani pengiriman dan penerimaan data dari komputer yang ada di dalam jaringan dan juga berfungsi sbg penyedia sumber yang dibutuhkan oleh komputer-komputer client

Manfaat : membagi sumber daya, reliabilitas tinggi, menghemat uang, sarana komunikasi.

Jenis Jaringan :

a. Local Area Network (LAN)->jaringan yang terdapat dalam sebuah gedung atau perkantoran yang gunanya untuk menghubungkan komputer-komputer yang terdapat di dalam gedung atau kantor tsb.

b. Metropolitan Area Network (MAN)->jaringan LAN versi lebih luas karena digunakan untuk menghubungkan kantor yang letaknya berdekatan.

c. Wide Area Network->jaringan komputer yang dapat mencakup Negara/benua dan banyak digunakan oleh perusahaan besar.

d. Internet->jaringan besar yang mencakup dunia, orang yang terhubung internet berarti terhubung dg semua komputer yang juga terhubung internet.

Perangkat-perangkat jaringan komputer :

a. Server->umumnya mempunyai system operasi, aplikasi, dan database yang menyediakan layanan kepada komputer-komputer lain dalam jaringan.

b. Client-> digunakan untuk pengolahan data yang diambil dari server.

c. Kartu Jaringan / LAN card->perangkat keras jaringan yang dipasangkan di motherboard komputer yang terdapat di jaringan baik server ataupun client.

d. Hub->berfungsi membagi sinyal data dari LAN card dan menguatkan sinyal

e. Kabel dan Konektor->kabel jaringan yang digunakan untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer yang lain.

f. Repeater->memperkuat sinyal di jaringan.

g. Bridge->perangkat jaringan yang digunakan untuk menghubungkan sebuah jaringan (LAN) dengan jaringan yang lain

h. Router->mengatur aliran data dari satu jaringan ke jaringan lain

Komunikasi data : proses pengiriman dan penerimaan data dari dua komputer yang terhubung dalam sebuah jaringan, baik jaringan local (LAN) maupun jaringan yang lebih luas, misalnya internet

TCP/IP , sebuah kumpulan protocol yang bekerja sama untuk menangani proses pengiriman data, juga terdiri dari empat lapis :

a. Application Layer->sebagai interface antara pengguna dengan data

b. Transport Layer->untuk mengadakan komunikasi antara dua host/komputer

c. Internet Layer->protocol, i.IP : menyampaikan paket data ke alamat yg tepat

ii.ARP : mencari alamat hardware (jaringan sama)

iii.ICMP : mengirim pesan & melapor kegagalannya

d. Network Interface Layer->mengirimkan dan menerima data dari media fisik jaringan

Hacking : usaha memasuki jaringan dengan maksud mengeksplorasi ataupun mencari kelemahan system jaringan secara illegal. Pelakunya dsbt HACKER

Cracking : usaha memasuki jaringan dengan maksud mencuri, mengubah, atau menghancurkan file dlm jaringan secara illegal. Pelakunya dsbt CRACKER

Metode/cara kerja HACKER&CRACKER :

a. Spoofing->penyusupan dg memalsukan identitas user sehingga hacker bisa login ke sebuah jaringan komputer secara ilegal

b. Scanner->sebuah program otomatis yang akan mendeteksi kelemahan system keamanan sebuah jaringan komputer.

c. Sniffer->penganalisis jaringan & bekerja untuk memonitor jaringan komputer

d. Password Cracker->pembuka password yang sudah dienkripsi (dikodekan)

e. Destructive Devices->virus yang dibuat untuk menghancurkan data-data

Teknik pengamanan data :

a. Internet Firewall->pencegah akses dari pihak luar ke system internal

b. Kriptografi->seni menyandikan kata, jadi data yang dikirim disandikan terlebih dahulu, di komputer tujuan data tersebut dikembalikan ke bentuk aslinya sehingga dapat dibaca dan dimengerti oleh penerima

c. Secure Socket Layer->penyadi data, jadi komputer yang berada diantara komputer pengirim dan penerima tidak dapat lagi membaca isi data